Komentar Terbaru

Perempuan Memandang Dunia dalam Puisi




Dalam rangka memperingati HARI KARTINI 2018 yang jatuh pada bulan April, Komunitas Sangkar Buku mengundang kawan-kawan perempuan penulis, perempuan penyair, perempuan aktivis, perempuan akademik, perempuan pelajar, dan lain sebagainya dari seluruh Indonesia untuk menulis puisi bersama guna penerbitan Buku Antologi Puisi Penulis Perempuan

Ketentuan Umum:
1. Tajuk/tema puisi adalah “Perempuan Memandang Dunia”.
2. Tiap penulis mengirimkan minimal 5 puisi.
3. Puisi diketik di kertas ukuran A4, Times New Roman 12, spasi 1. 
4. Puisi disertai biodata ringkas dan kontak yang bisa dihubungi berbentuk narasi (maksimal 15 baris). 
5. Puisi disertai foto santai separuh badan (tampak depan dan posisi tubuh). 

Ketentuan Pengiriman: 
1. Naskah (seluruh puisi dan biodata) disimpan dalam satu file MS Word dan file foto (dalam bentuk .jpg) dikirim via surel ke: serikatbuku@gmail.com, dalam bentuk lampiran. 
2. Subjek pengiriman email ditulis: Perempuan Memandang Dunia – … (nama asli penulis). Contoh: Perempuan Memandang Dunia – Endang Sukamti
3. Batas akhir pengiriman via surel adalah 28 Pebruari 2018, pukul 24.00 WIB

Ketentuan Agenda:
1. Puisi yang terpilih akan diterbitkan menjadi buku.
2. Tiap penulis yang karyanya masuk akan mendapatkan e-sertifikat dari Dewan Kesenian Kabupaten Mojokerto (DKKM). 
3. Buku puisi yang terbit akan diluncurkan pada agenda peringatan Hari Kartini 2018 di penghujung bulan April 2018.

Ketentuan Kuratorial: 
1. Kuratorial ditekankan pada kesesuaian isi puisi dengan tajuk dan diksi. 
2. Dewan Kurator terdiri dari: 
  • Dadang Ari Murtono, penyair. 
  • Anjrah Lelono Broto, penulis. 
  • Ira Suyitno, penyair. 




Informasi penulis yang telah mengirimkan naskah dan puisi terpilih akan diumumkan di Grup Facebook Komunitas Sangkar Buku dan Lingkar Studi Sastra Setrawulan

Narahubung: Mochammad Asrori (HP/WA 085231586507) 

Penanggung Jawab Acara 
Indra T. Kurniawan 

Didukung oleh: 
Dewan Kesenian Kabupaten Mojokerto 
Penerbit Temalitera 
Lingkar Studi Sastra Setrawulan 



0 komentar:

Post a Comment

Instagramku